UNPATTI,- Rektor Universitas Pattimura, Prof. Dr. M. J. Saptenno, SH., M. Hum bertindak selaku Inspektur Upacara Bendera dalam rangka Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-91 yang berlangsung di Lapangan Upacara Universitas Pattimura, Senin (28 Oktober 2019), diikuti oleh FORKOPIMDA Provinsi Maluku, Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan dalam lingkungan Universitas Pattimura, PARA Mahasiswa dalam lingkungan Universitas Pattimura, para perwakilan Siswa/i Kota Ambon serta para Tamu Undangan lainnya.
Diawali pengibaran Bendera Merah Putih dilanjutkan dengan pembacaan Teks Pancasila dan Pembukaan UUD 1945 serta pembacaan Keputusan Kongres Pemuda Indonesia 1928, Saptenno kemudian membacakan Pidato Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali.
Menteri mengatakan, Pemuda yang memiliki karakter tangguh adalah Pemuda dengan karakter moral dan karakter kinerja, beriman dan bertaqwa, berintegritas tinggi, jujur, santun, bertanggungjawab, disiplin, kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas dan tuntas. Pemuda harus memiliki kapasitas intelektual dan skill kepemimpinan, kewirausahaan, dan kepeloporan yang murni, serta Pemuda memiliki inovasi berperan aktif dalam kancah internasional. Peringatan Hari Sumpah Pemuda kali ini mengangkat tema “Bersatu Kita Maju”. Tema kali ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para Pemuda, yang diikrarkan pada tahun 1982 dalam Sumpah Pemuda, bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita.
Lanjutnya, tema “Bersatu Kita Maju” sesungguhnya diperuntukkan bagi seluruh elemen Bangsa, tetapi bagi Pemuda menjadi keharusan karena ditangan Pemuda-lah Indonesia lebih maju. Pemuda untuk Indonesia maju, adalah Pemuda yang memiliki karakter, kapasitas, kemampuan inovasi, kreativitas yang tinggi, mandiri, inspiratif serta mampu bertahan dan unggul dalam menghadapi persaingan dunia.
Saat ini, dibelahan dunia telah hadir Generai Muda yang memiliki pola pikir serba cepat, serba instan, lintas batas, cenderung individualistik dan gramatik. Canggihnya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi serta mudahnya akses terhadap sosial media, telah menjelma menjadi tempat favorit berkumpulnya anak-anak muda lintas negara, lintas budaya, lintas agama dan interaksi mereka di sosial media berjalan real time 24 jam, tuturnya.
Zainudin menambahkan, kemajuan tidak pernah tercapai dalam arti yang sesungguhnya, kalau masa depan hanya dipandang sekedar sebagai proses lanjut dari masa kini yang akan tiba dengan sendirinya. Semangat para pemuda dalam menatap dan ikut membangun dunia, harus menjadi obor penyemangat bagi pengabdian pemuda Indonesia dalam ikut serta partisipasi mengangkat bangsa dan tanah air tercinta di kancah dunia.
Disinilah, diharapkan peran pemuda dapat bersaing dalam bentuk apapun, tentunya dalam hal yang positif. Pemuda adalah masa depan Bangsa dan Negara, Pemuda juga harapan dunia. Pemuda Indonesia harus maju dan berani menaklukan dunia. “Saya berharap, kedepannya akan muncul tokoh-tokoh muda yang mendunia”, tandasnya.
Akhirnya, saya ucapkan SELAMAT HARI SUMPAH PEMUDA KE-91. Semoga melalui peringatan ini, kita selalu menghormati jasa para Pemuda, jasa para Pendiri Bangsa dan jasa para Pahlawan kita. Kiranya Allah SWT – Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa melimpahkan rahmat dan ridho-Nya kepada kita semua.
Setelah Pidato, dilanjutkan dengan Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Badan Narkotika Nasional Provinsi Maluku dengan Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Maluku dalam rangka pelaksanaan P4GN mendukung Program Prioritas Kepemudaan yang disaksikan langsung oleh Inspektur Upacara. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Juara dan Penyerahan Piala Bergilir Gubernur Maluku oleh Insptektur Upacara, Prof. Dr. M. J. Saptenno, SH., M.Hum., Ketua DPRI Provinsi Maluku, Drs. Lucky Wattimury, M.Si dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Maluku, Drs. Muh. Saleh Thio dalam rangka lomba Debat Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, penyerahan Penghargaan kepada Mahasiswa Berprestasi dalam lingkungan Universitas Pattimura dan penyerahan Piagam Pengahargaan kepada Pemuda Kreatif.