UNPATTI,- Seminar Nasional yang digelar oleh Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pattimura yang berlangsung di Hotel Santika mengusung tema “Menakar Manfaat Eksploitasi Sumberdaya Kelautan dan Perikanan. Eksploitasi Gas Blok Masela dan Penetapan Maluku sebagai Lumbung Ikan Nasional”, Rabu (18/12/19).
Seminar yang berlangsung selama dua hari diawali dengan laporan Ketua Panitia, Dr. Ir. D. D. P. Matrutty, M.Si, mengatakan salah satu permasalahan yang dihadapi di Maluku yakni tingginya tingkat kemiskinan atau rendahnya pendapatan daerah yang mendudukan Provinsi ini sebagai Provinsi termiskin ke-4 di Indonesia, sesuatu yang ironis, karena Maluku dengan kekayaan Sumber Daya Alam khususnya perikanan dan kelautan yang tinggi, namun masyarakat dan daerahnya miskin untuk itu tujuan dari kegiatan ini dapat memberikan kontribusi pemikiran ilmiah yang berarti guna memecahkan permsalahan tersebut.
Senada dengan itu Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Jusuf Madubun, M.Si yang membuka kegiatan sekaligus memberikan sambutan mengatakan, tema yang diangkat pada seminar ini memacu adrenalin kita dari segi akademik maupun ilmiah untuk bagaimana kita bisa mengeksplorasi seluruh kemampuan potensi pikir kita dalam rangka memberikan solusi yang dihadapi oleh masyarakat Maluku di tengah – tengah kekayaan alam yang begitu melimpah. “Kalau kita selama ini mendengar ada ungkapan bahwa ayam mati di lumbung padi, saya kira kita bisa menganalogikan kita ini nelayan mati di lumbung ikan” ungkap Madubun. Lanjutnya, dengan kekayaan alam yang ada di Maluku masyarakat harus sejahtera, untuk itu Madubun berharap, melalui seminar yang mendatangkan narasumber dengan kemampuan dan potensi yang mereka miliki, mampu untuk mengantar semua yan hadir mengeksplorasi kemampuan pikir dalam rangka mencari solusi yang tepat.
Diikuti oleh 150 peserta dari kaum Akademisi dari Perguruan Tinggi di Indonesia, Organisasi Pemuda, LSM, Masyarakat, para mahasiswa pasca sarjana, seminar ini dihadiri oleh para Pimpinan OPD di lingkungan Provinsi Maluku, para Wakil Dekan, Dosen, dengan menghadirkan narasumber yang berkompeten dibidangnya yakni : Hendrik Lewerissa, SH, LL.M yang merupakan anggota DPR RI., Prof. Dr. Ir. Tukul Romeyo, MT, Staf Ahli Kemenko Kemaritiman dan Investasi RI., Dr. Reni H. Nendissa, SH, MH yang merupakan Dosen Fakultas Hukum UNPATTI., Dr, Artatik Widiarti dari Kementrian Kelautan Perikanan RI., Dr. Victor PH, Nikijuluw, MSc., Dr. Dj, Salampessy, S.Pi, M.Si., Prof. Dr. rer.nat. A. S. Khouw, M.Phil, Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan., Dr. E. Leiwakabessy, SE, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis serta Prof. Dr. Toni D. Periela yang juga merupakan Dekan dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.