UNPATTI,- Rektor, Prof. Dr. M. J. Saptenno, S.H, M.Hum dan para Pejabatan Universitas Pattimura menerima secara langsung kunjungan Silaturahmi Pangdam XVI Pattimura, Mayor Jenderal. TNI Agus Rohman, S.I.P, M.I.P dan Kapolda Maluku, Irjen Pol. Drs. Baharudin Djafar, M.Si.
Silaturahmi yang digelar lantai II Aula Rektorat Universitas Pattimura dihadiri Kapolresta P. Ambon dan PP. Lease, Kombes Pol. Leo Simatupang, S.Ik., Dandim 1504/Ambon, Letkol Inf. Christian Soumokil., para Wakil Rektor., Ketua dan Sekertaris Senat., para Dekan., Direktur Pascasarjana., para Ketua Lembaga., para Kepala Biro., Pengelola PSDKU., Ketua DPMU., para Ketua DPMF/BEM serta para Ketua UKM.
Tiba di Rektorat Universitas Pattimura, Mayor Jenderal. TNI Agus Rohman, S.I.P, M.I.P dan Irjen Pol. Drs. Baharudin Djafar, M.Si, disambut langsung oleh Rektor Universitas Pattimura, Prof. Dr. M. J. Saptenno, S.H, M.Hum beserta para Wakil Rektor.
“Kedatangan kedua tamu untuk membangun Silaturahmi, karena Unpatti merupakan Kampus Orang basudara dimana semua suku, etnis dan agama ada disini. Perlu saya sampaikan bahwa jumlah mahasiswa aktif Unpatti kurang lebih 23.000 orang”, ujar Prof. Saptenno. Lanjut, Universitas Pattimura memiliki 1052 orang tenaga dosen, 6 orang tenaga spesialis, S1 berjumlah 25 orang, S2 berjumlah 673 orang, S3 berjumlah 348 orang dan jumlah pegawai 333 orang.
Saptenno menambahkan, saat ini Unpatti memiliki 3 kampus pendidikan, dengan kampus utama ada di Poka Kota Ambon, kampus PSDKU Kepulauan Aru dengan 6 Program Studi dan 1 kampus yang ada di Moa, Kabupaten Maluku Barat Daya. “Kami juga diundang bekerjasama dengan kampus-kampus yang ada di Papua dan Papua Barat. Kami mempunyai Program Pascasarjana dengan Sekolah Tinggi Ilmu Hukum yang ada di Manokwari”, katanya.
Rektor juga mengucapkan terimakasih kepada Pangdam XVI Pattimura dan Kapolda Maluku yang boleh hadir di Unpatti, dan untuk diketahui bahwa Unpatti sudah memiliki kampus-kampus yang tersebar di pulau-pulau setempat. Rektor berharap kepada Pangdam XVI Pattimura dan Kapolda Maluku dalam mengamankan aset Negara, agar kedepannya dapat bertahan bagi generasi mendatang.
“Universitas Pattimura memiliki 9 Fakultas diantaranya Fakultas Hukum, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Kedokteran, Fakultas Pertanian, Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Perikanana dan Ilmu Kelautan, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, ditambah 1 Program Pascasarjana”, tutup Prof. Saptenno.
Acara dilanjutkan dengan Arahan Pangdam XVI Pattimura dan Kapolda Maluku, Sesi Tanya Jawab, Penyerahan Cenderamata serta Sesi Foto Bersama. Silaturahmi yang digelar dengan memperhatikan Protokol Kesehatan dengan memaki masker dan menjaga jarak. HOTUMESE.