UNPATTI DAN BPJS KETENAGAKERJAAN MELAKUKAN PENENDATANGANAN KERJASAMA

UNPATTI,- Senin (05/10) Rektor Universitas Pattimura Prof. Dr. M. J. Saptenno, SH., M.Hum dan Kepala Badan Penyelenggaraan Jaminana Sosial Ketenagakerjaan Cabang Maluku, Bapak. Alias Muin menandatangani nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) sebagai payung hukum kerjasama peningkatan layanan dan peningkatan kapasitas institusi.

Penandatanganan MoU dilakukan di Ruang Kerja Rektor Universitas Pattimura disaksikan Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Dr. Jantje Tjiptabudi, SH., M.Hum, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Sistem Informasi, Dr. Muspida, M.Si beserta staf, dan Kepala Bidang Kepersetaan Bapak Wawan Burhanudin beserta jajaran staf BPJS Ketenagakerjaan Cabang Maluku.

Kerjasama Universitas Pattimura dan BPJS Ketenagakerjaan akan dikembangkan pada kegiatan peningkatan pelayanan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yakni pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Harapan dari Universitas pattimura dan BPJS ketenagakerjaan yaitu kerjasama ini dapat memberikan manfaat bagi peningkatan kapasitas institusi, serta berkontribusi bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat kampus khususnya menyangkut pelayanan BPJS Ketenagakerjaan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *