Dr. Pieter Th. Berhitu, S.T., M.T – Dekan Fakultas Teknik Periode 2021-2025

UNPATTI., Rektor Universitas Pattimura melantik Dr. Pieter Th, Berhitu, ST., MT sebagai Dekan Fakultas Teknik Universitas Pattimura Periode 2021-2025, Jumat (19/11).

Acara dilaksanakan di Aula Lantai II Gedung Rektor Universitas Pattimura. Rangkaian acara dimulai dengan pembacaan SK Rektor, Pengambilan Sumpah Jabatan sekaligus serah terima jabatan dari pejabat yang lama ke pejabat yang baru.

Dalam sambutanya Rektor Universitas Pattimura Prof. Dr. M. J. Saptenno, SH., M.Hum menyampaikan terimakasih kepada Dr. Ir. W.R. Hetharia, M. App.Sc., FRINA sebagai dekan periode 2017-2021 atas dedikasi yang telah dilakukan kepada sivitas akademika fakultas teknik, “Menjadi pemimpin harus membuat sejarah dan sejarah itu sudah dilakukan oleh Dr. Ir. W.R. Hetharia, M. App.Sc., FRINA, di buktikan dengan akreditasi baik yang diperoleh semua program studi serta kerjasama nasional dan internasional yang terbangun dengan berbagai perguruan tinggi Q100’.

Rektror berharap kepada Dr. Ir. W. R. Hetharia, M. App.Sc., FRINA tetap memberi pendampingan dan dukungan kepada dekan terpilih dalm membangun Fakultas Teknik dan Universitas Pattimura dan kepada dekan yang baru dilantik dapat meneruskan program kerja dari dekan periode 2017-2021, berkolaborasi, bersinergi dengan seluruh sivitas akademika dan institusi lainnya dalam merealisasi Kampus Merdeka Merdeka Belajar. “Kedepannya Fakultas Teknik Universitas Pattimura semakin jaya, maju, mandiri dan berprestasi”, tutupnya.

Hadir dalam acara ini para Pimpinan Universitas Pattimura, para Pimpinanan Fakultas Teknik Universitas Pattimura, rohaniawan dan keluarga.

Selamat dan Sukses.
Hotumese.

#universitaspattimura
#humasunpatti
#pelantikandekanfatek

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *