Pengambilan Sumpah dan Pelantikan ke-26 Dokter Baru Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura

UNPATTI,- Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura melaksanakan acara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan ke-26 Dokter Baru Lulusan XXVI Periode November 2022 yang digelar di Auditorium Lantai 3 Fakultas Kedokteran Unpatti, Rabu (02 November 2022).

Wakil Dekan Bidang Akademik, drg. Christiana R. Titaley, MIPH., Ph.D dalam laporannya mengatakan, ke-26 dokter baru ini merupakan dokter dari Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura yang telah menjalani tahap pre-klinik dan profesi dokter. Tahap Kepaniteraan Klinik berlangsung di rumah sakit dan puskesmas di wilayah Maluku dan luar Maluku, yaitu pada RSUD Dr. M. Haulussy, RSKD Ambon,  RS TNI AL dr. FX. Soehardjo, RS Tk.II Prof. dr. J. A. Latumeten, RS Bhayangkara Ambon, RSUD Dr. H. Izaac Umarella, RS Al Fatah, RS Sumber Hidup – GPM, Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Ambon, Dinas Kesehatan Provinsi Maluku, BASARNAS, Klinik Dokter Keluarga serta beberapa puskesmas di wilayah pelayanan Dinas Kesehatan Kota Ambon. Dan untuk rumah sakit dan RS Pendidikan di luar Ambon, para dokter telah menempuh Kepaniteraan Klinik di RSP Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (UNHAS) dan RSUD dr. Soetomo – Surabaya.

“Hingga saat ini jumlah dokter yang diluluskan dari Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura telah bertambah menjadi 335 dokter”, katanya.

Ditambahkannya, tingkat kelulusan yang baik telah dicapai oleh para dokter baru ini yaitu sebesar 89% untuk para first takers. Dengan demikian, rata-rata kelulusan first takers untuk seluruh Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter (UKMPPD) sejak kelulusan pertama di tahun 2015 – 2022 sebesar 81%.

26 dokter baru yang dilantik masing-masing :

  1. dr. Venska Lapelolo, S.Ked
  2. dr. Gabriela S. Maitimu, S.Ked
  3. dr. Ricky N. D. C. Ratu, S.Ked
  4. dr. Achmad S. Uluputty, S.Ked
  5. dr. Shafira C. Chatib, S.Ked
  6. dr. Cynthia Manaha, S.Ked
  7. dr. Aldio R. Mony, S.Ked
  8. dr. Sehat Nurfifa P. Uluputty, S.Ked
  9. dr. Julius D. I. Slamta, S.Ked
  10. dr. Fendy F. Maatitawaer, S.Ked
  11. dr. Clayde Z. Pattiasina, S.Ked
  12. dr. Jenifer J. Paath, S.Ked
  13. dr. Indah Dwi Lestari, S.Ked
  14. dr. Octovina Toressy, S.Ked
  15. dr. Jerome C. Lekatompessy, S.Ked
  16. dr. Aditya Trimutyawati, S.Ked
  17. dr. Ayu Amalia, S.Ked
  18. dr. Nadhirrafie A. Albaihaqi, S.Ked
  19. dr. Imanuel R. Patty, S.Ked
  20. dr. Ragillia Ramadhanty, S.Ked
  21. dr. Pujima K. K. Hutagalung, S.Ked
  22. dr. Kezia N. E. Latuperissa, S.Ked
  23. dr. Lidia Loisa Paron, S.Ked
  24. dr. Zulhaimi Hendrajid, S.Ked
  25. dr. Armando Salulinggi, S.Ked
  26. dr. Engelina Witanama, S.Ked

Mewakili Dokter Baru yang dilantik, dr. Jerome C. Lekatompessy, S.Ked dalam sambutannya mengatakan, hari ini adalah hari yang begitu spesial karena kita semua telah selesai dalam menjalani pendidikan kedokteran di Universitas Pattimura. Untuk berada di titik ini, berbagai lika liku maupun asam dan garam telah dilalui. Tawa, air mata dan keluh tentunya menjadi bagian cerita kita ketika kembali melihat masa-masa menjadi mahasiswa kedokteran. Perjalanan yang dapat dilalui tentunya tidak terlepas dari dukungan orang-orang baik yang dipertemukan dengan kami. Dukungan dari orangtua pula tentunya menjadi penyemangat bagi kami, karena merekalah yang menjadi tempat jalan keluar dari setiap permasalahan yang ditemui.

“Kita harus membuka mata hati kita terhadap permasalahan kesehatan yang ada di Indonesia. Tantangan yang kita hadapi kedepan akan jauh lebih sulit, karena tugas kita bukan hanya lagi sekedar mendiagnosa dan memberikan obat, tetapi kita harus memberikan edukasi yang tepat dan mampu mensejahterakan masyarakat”, imbuhnya.

Diakhir sambutan, dr. Lekatompessy mengucapkan terimakasih dan memberikan penghargaan kepada seluruh Sivitas Akademika Universitas Pattimura yang telah memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi kami dalam menempuh pendidikan tinggi di Universitas Pattimura.

Dekan Fakultas Kedokteran, Dr. dr. Bertha J. Que, Sp.S, M.Kes diawal sambutan mengucapkan “selamat” bagi ke-26 dokter baru yang telah menyelesaikan perjalanan panjang Prodi Preklinik dan Klinik Pendidikan Kedokteran di Universitas Pattimura.

“Inti dari pendidikan kedokteran adalah di Prodi Profesi karena mereka dipersiapkan untuk menjadi dokter yang berkualitas. Jadi setelah ini mereka akan mengikuti Program Internship yang diatur oleh Kementerian Kesehatan. Selanjutnya mereka akan ditempatkan di pelosok di Provinsi Maluku yang nantinya akan diatur oleh Dinas Kesehatan Provinsi Maluku”, ungkap Dr. Bertha.

Lanjut dikatakan, saat ini pemerintah sedang melaksanakan program AHS atau Academic Health System merupakan konsep yang mengintegrasikan pendidikan dan pelayanan kesehatan melalui kerja sama peningkatan layanan kesehatan yang dapat memadukan riset, pendidikan, pemerintah daerah, dan rumah sakit pendidikan.

“Jadi 3 pilar Tri Dharma Perguruan Tinggi tentunya ikut serta dalam bagian AHS sehingga pelayanan terhadap masyarakat dapat setara dan berjalan dengan baik”, jelasnya.

Dekan berharap kedepan ketika ditempatkan dimanapun, para dokter harus siap sehingga dapat membantu menjawab permasalahan kesehatan di Maluku

Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Fredy leiwakabessy, M.Pd dalam sambutannya mengatakan, dihari ini Fakultas kedokteran Universitas Pattimura telah meluluskan ke-26 dokter baru sehingga bertambah menjadi 335 dokter, dengan prestasi first takers 81%. Hal ini tentunya merupakan sebuah prestasi yang membawa dampak positif karena kita berada di atas rata-rata kelulusan nasional.

Beliau menjelaskan bahwa Fakultas Kedokteran hadir di Universitas Pattimura dengan 2 tujuan utama yaitu meningkatkan derajat kesehatan manusia di Indonesia khususnya di Maluku dan meningkatkan kualitas Pendidikan Kedokteran di Maluku. “Dalam tugas tersebut tentunya butuh perjuangan yang luar biasa, baik tantangan maupun peluang yang harus dicapai bersama”, ucap Prof Leiwakabessy.

Lanjut dikatakan, Academic Health Systim atau AHS dalam laboratorium perlu dikembangkan. Artinya menjadikan Laboratorium sebagai Pembelajaran Pusat Riset dalam menjawab Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Prof Leiwakabessy berharap kedepan, kita dapat menjadikan Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura sebagai pengembangan Basic Science Ilmu Kedokteran, karena ciri khas dari Fakultas kedokteran Unpatti adalah menghasilkan dokter kepulauan.

Turut hadir Ketua Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu Pendidikan, Dr. Drs. Joseph Pagaya, M.Kes., Sekretaris Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Dr. E. K. Huliselan, S.Pd, M.Si., Kepala Biro Umum dan Keuangan, Frengky Polnaya, S.E, M.M., para Koordinator dan Sub Koordinator dalam lingkup FK Unpatti., para Wakil Dekan FK Unpatti., perwakilan Direktur RS AL Dr. F. X. Suhardjo Ambon., para dosen, para orangtua, para rohaniawan dan tamu undangan lainnya.

Selamat dan Sukses atas dilantiknya ke-26 Dokter Baru Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura

Jayalah Selalu. Hotumese…!!!

#UniversitasPattimura
#HumasUnpatti
#Pelantikanke-26DokterBaruFKUnpatti

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *