UNPATTI,- Selasa, (28 Juli 2020) Program Warung Prancis merupakan salah satu program yang digagas oleh Institut Francais d’Indonesia (IFI) pada tahun 2012 sebagai lokasi pertama di lingkungan Perguruan Tinggi untuk menemukan informasi mengenai Pendidikan Tinggi, beasiswa, bahasa, kebudayaan Prancis. Saat ini, terdapat 28 Instansi Pendidikan Tinggi termasuk Universitas Pattimura didalamnya yang bekerjasama dengan IFI untuk pengelolaan Warung Prancis di Indonesia. Tahun ini, lomba diselenggarakan dalam bentuk kontes video dengan muatan kegiatan dan aktivitas yang diadakan di tiap Warung Prancis.
“Saya menerima video yang sangat bagus dari 18 Warung Prancis di seluruh Indonesia. Sejujurnya, sangat sulit untuk menentukan video terbaik karena semua video mempunyai karakteristik dan ciri khas masing-masing. Para juri terdiri dari konselor kerjasama/Direktur IFI, saya sendiri selaku Atase kerjasama Pendidikan dan Universitas, Penanggungjawab Komunikasi IFI, Wakil Atase kerjasama Universitas dan Penanggungjawab Program Warung Prancis di IFI”, tutur Philomene Robin, selaku Atase kerjasama Pendidikan dan Universitas.
Lanjut, dalam pengumuman juara, Warung Prancis Universitas Pattimura boleh meraih juara III dalam ajang perlombaan “Video Warung Prancis” yang diselenggarakan oleh Institut Francis Indonesia (IFI), dan juga merupakan representasi dari kedutaan Perancis. Secara khusus, dewan juri sangat mengapresiasi kualitas dari kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh Warung Prancis Universitas Pattimuradan segala kreatifitasnya.
Beliau menambahkan, saya juga sudah menyurat kepada Rektor Universitas Pattimura, Prof. Dr. M. J. Saptenno, S.H, M.Hum serta memberikan apresiasi untuk Unpatti sehubungan kerjasama yang dibangun selama ini. “Sebagai bentuk apresiasi, kami memberikan hadian berupa Kamera untuk mendukung program Warung Prancis selanjutnya”, tutup Philomene Robin.