Unpatti Gelar Puncak Dies Natalis ke-59

UNPATTI,- Acara Puncak Dies Natalis ke-59 Universitas Pattimura mengangkat Tema “Memuliakan Lingkungan  Laut Untuk Kelestarian Dan Kesejahteraan Masyarakat” dilaksanakan di Auditorium Universitas Pattimura, Selasa (26/4).

Ketua Panitia Dies Natalis Ke-59 Universitas Pattimura Dr. J. A. S. Titahelu, SH., M.H dalam laporannya mengatakan Universitas Pattimura sebagai  Perguruan Tinggi Negeri di kepulauan Maluku ini menjadi salah satu pusat unggulan untuk mencetak sumber daya manusia yang berkualitas. Sebagai universitas tertua dan pertama di Provinsi Maluku khususnya di Kota Ambon dikenal sebagai kampus orang basudara dengan semboyan Hotumese (berkembang dalam tantangan), saat ini Universitas Pattimura Ambon berhasil mengantongi berbagai macam prestasi. Bahkan Unpatti tidak ragu untuk bersaing dengan beberapa perguruan tinggi negeri terbaik di Indonesia. “59 tahun berkiprah menunjukan eksistensinya di negeri ini” ujarnya.  Lanjutnya rangkaian kegiatan memeriahkan Dies Natalis ke 59 telah dilaksanakan dengan melibatkan sivitas akademika dan masyarakat umum dan seluruh kegiatan diatas dapat berjalan dengan lancar dan baik berkat dukungan dari semua pihak.

Rektor Universitas Pattimura Prof. Dr. M. J. Saptenno, SH., M.Hum mengatakan visi Universitas Pattimura adalah tarwujudnya universitas unggul, berkarakter, berbudaya kepulauan di Tahun 2035 dengan misinya adalah meningkatkan kualitas pembelajaran dan SDM, mengembangkan iptek melalui riset kompetitif dan berskala internasional, mendeseminasi dan implementasikan hasil-hasil penelitian kajian iptek baik kepentingan masyarakat, meningkatkan peran Unpatti sebagai penggerak dalam berbagai aspek pembangunan masyarakat daerah bangsa dan negara tentu visi dan misi ini menjadi landasan dan pedoman bagi seluruh sivitas akademika dalam rangka melaksanakan tugas-tugasnya  kedepan. Berbagai capaian yang membanggakan telah diraih Univeritas Pattimura selama ini namun diusia ke-59 ini rektor berharap Universitas Pattimura harus menghasilkan sumberdaya manusia dan lulusan yang unggul dan berkualitas yang mampu berkompetisi di dunia kerja.  Disamping itu terus berupaya meningkatkan sistim pendidikan, kinerja, etos kerja, penjaminan mutu, infrastruktur, inovasi dan kreativitas penelitian yang bersifat internasional dan juga penguasaan bahasa. Lanjutnya, pelaksanaan  kebijakan MBKM harus terus  diterapkan. Universitas Pattimura akan tetap berkontribusi melalui penelitian dan inovasi bagi pengembangan berbagai bidang.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyet Setda Maluku Drs. Samuel E. Huwae., M.H atas nama pemerintah Provinsi  Maluku menyampaikan selamat dan sukses kepada seluruh civitas akademika universitas Pattimura yang hari ini berkenan merayakan Dies Natalis yang ke-59 semoga Universitas Pattimura sebagai universitas kebanggaan rakyat Maluku akan terus maju dan berkembang sebagai kawah candradimuka yang melahirkan generasi terbaik Maluku dan memberi kontribusi terhadap pembangunan di provinsi Maluku.

Perayaan Dies Natalis kehendaknya dimaknai secara arif dan bijaksana untuk melakukan refleksi kritis terhadap seluruh proses pengembangan pendidikan mulai dari perencanaan, pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat, pemantauan dan penilaian atas hasil-hasil yang telah dicapai Universitas Pattimura selama lebih dari setengah abad ini.

“Saya sangat mengapresiasi tema yang diangkat pada Dies Natalis Universitas Pattimura yang ke-59 yang menunjukan bahwa visi pengembangan di Unpatti sejalan dengan visi pemerintah provinsi Maluku yaitu terus mengembangkan potensi kelautan di provinsi kepulauan ini. Kami akan terus mendorong agar Universitas Pattimura dan pemerintah Provinsi Maluku dapat terus berkolaborasi mengembangkan berbagai program strategis untuk memajukan potensi ekonomi kelautan kita secara sistematik dan berkelanjutan guna mewujudkan kesejahtraan rakyat Maluku” ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan hadiah bagi pemenang lomba, Tauziah, Buka Puasa Bersama, Pemotongan Kue Ulang Tahun dan Makan Malam bersama.

Hadir Dalam Kegiatan tersebut, Forkopimda Daerah Maluku, Ketua dan Sekretaris Senat, Pimpinan Universitas, Fakultas, Lembaga, Pascasarjana, Asisten Administrasi Umum Kota Ambon, Pimpinan Bank Mitra, Pimpinan BUMN, Pimpinan OJK, Anggota Dewan Pengawas Unpatti, Sesepuh dan Civitas Akademika Unpatti serta undangan lainnya.

Selamat Ulang Tahun Universitas Pattimura ke-59. Tetaplah menjadi kebanggaan masyarakat Maluku. Hotumese…!!!!

#UniversitasPattimura
#HumasUnpatti
#PuncakDisNatalis59Unpatti

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *