Workshop Kewirausahaan Program Mahasiswa Wirausaha

Unpatti,- Meningkatkan motivasi mahasiswa dalam berwirausaha, Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Pattimura menyelenggarakan “Workshop Kewirausahaan Program Mahasiswa Wirausaha” yang berlangsung di Aula Lantai II Rektorat Unpatti, Selasa (12/09).

Workshop Kewirausahaan Program Mahasiswa Wirausaha merupakan bagian dari strategi pendidikan kewirausahaan Universitas Pattimura untuk memfasilitasi para mahasiswa yang mempunyai minat berwirausaha dan memulai usaha dengan dasar ilmu pengetahuan, teknologi dan seni dengan tujuan untuk menumbuhkan wirausahawan baru yang berpendidikan tinggi dan memiliki pola pikir pencipta lapangan kerja, berjiwa bisnis (sense of busines) yang berani untuk memulai mengembangkan usaha didukung dengan modal yang diberikan dan pendampingan secara terpadu serta membekali para siswa dengan kemapuan bisnis seperti perencanaan dan strategi bisnis, kemapuan melihat peluang bisnis juga aplikasinya,serta mendorong terbentuknya model pendidikan atau pembelajaran kewirausaan di Perguruan Tinggi.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Dr. Jusuf Madubun, M.Si dalam laporannya mengatakan, program mahasiswa wirausaha merupakan program tahunan yang dilakukan untuk memberikan pembinaan karakter kepada mahasiswa dalam rangka berwirausaha. Kegiatan wirausaha  juga merupakan salah satu bentuk pembelajaran dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka.

Lanjut dikatakan, lowongan kerja makin hari semakin terbatas, sedangakan jumlah pencari kerja makin bertambah, dengan demikian mahasiswa harus dibekali untuk menciptakan lapangan pekerjaan sesuai dengan tuntutan era  digitalisasi. Dalam workshop yang dilaksanakan selama dua hari ini,  mahaiswa akan dibekali dengan berbagai materi dari para narasumber tentang bagaimana memanfaatkan era digitalisasi untuk berwirausaha.

Prof. Madubun juga menambahkan, sampai saat ini telah terkumpul 25 proposal yang dibuat oleh kelompok mahasiswa terbagi atas 3-5 orang dengan rincian : Fakultas  Teknik 2 Proposal, Fakultas Pertanian 2 proposal, Fakultas  MIPA 5 Proposal, Fakultas  Hukum 2 Proposal, Fakultas KIP 1 Proposal, Fakultas  ISIP 7 Proposal, Fakultas  Kedokteran 2 Proposal, Fakultas  Ekonomi dan Bisnis 3 Proposal, Fakultas  Perikanan dan Ilmu Kelautan 1 Proposal.

 25 proposal ini akan direviuw oleh para narasumber dan yang lolos verifikasi  akan diberikan 5-10 juta sebagai modal berwirausaha.

Prof. Madubun berharap, melalui workshop ini dapat menumbuhkan jiwa entrepreneurship dan mendorong mahaiswa berinovasi serta kreatif dalam membangun bisnis. Ia juga menambahkan rekonstruksi  kurikulum dari semua program studi harus mengakomodasi wirausaha sebagai bentuk pembelajaran yang terrekognisi dalam sks sehingga mahasiswa mendapatkan satu semester untuk berlatih wirausaha.

Rektor Universitas Pattimura Prof. Dr. M. J. Saptenno, SH, M.Hum dalam sambutanya mengatakan kegiatan workshop ini  jangan hanya berbicara tentang teori atau konsep tetapi haruslah lebih berbicara tentang Praktek dalam keseharian selaku wirausaha sebab mahasiswa saat ini masih  belum memahami secara supstansial kewirausahaan dengan baik.

Rektor menegaskan bahwasanya selaku mahasiswa yang berwirausha harus bisa belajar serta mengamati situasi pasar dengan baik  dari segi strategi promosi, pemasaran dan pemasukan agar dapat menjadi pemacu diri untuk terjun didalam dunia usaha.

Rektor mengharapkan jikalau ingin menjadi seorang wirausaha pertama-tama harus pintar membaca peluang serta menjalankan peluang usaha secara teratur terukur dan berkesinambungan, karakter ini yang harus ditanamkan kepada mahasiswa calon wirausahawan serta kegiatan ini dapat mengedukasi serta menumbuhkan jiwa usaha didalam diri peserta agar dapat berkembang sesuai keahlian dan pilihan usaha masing-masing

Narasumber pada kegiatan ini, Dr. Raden Ayu A. Asnawi, SE.,M.Si (Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unpatti)., Yuyun Yuniarti Layn, SE.,M.Sc (Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis unpatti)., Fifi Safira (Owner Sambal Manise)., dan Gantari Purnomo (Owner Galina Snack)

#UniversitasPattimura
#HumasUnpatti
#WorkshopKewirausahaanProgramMahasiswaWirausaha

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *